Entahlah
Aku bukan ahli mendefinisikan istilah
Yang ku tahu dua kata di atas
Berjalan beriringan;
Menerima memberi;
Menjaga;
Memeluk;
Mendengar bercerita;
Bersabar;
Bersyukur;
Melengkapi;
Akan banyak cela ku dapati dari setiap kebersamaan
Akan banyak ku temui kelebihan pada yang lain ketika ku tak bersyukur
Memang terkadang rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau
Begitu juga tetangga melihat rumput ku mungkin
Hidup; saling menebak dan menerka
Aku ingin seperti orang lain
Bisa jadi banyak orang lain ingin ada di posisiku
Aku tak diberi kuasa tahu apa yang terbaik dan tak baik untukku
Begitu juga dengan yang ku sebut pasangan hidup
Ia adalah bentuk anugerah dengan segala kekurangan dan kelebihannya
Tuhan takan memberikan atau menangguhkan sesuatu jika itu tidak baik
Maka dia milikku adalah yang terbaik dari Tuhanku
Meski kadang lisannya membandingkan kelebihan hawa lain
Lupa bersikap lembut
Kasar dalam meminta
Menuntut namun tak terima ketika diminta
Membentuk dengan paksaan terima apa adanya ia
Tak peka melihat kelelahan
Ego nya memuncak ketika di ingatkan
Mudah menunjuk kekhilapan
Tak ada hal yang ia terima sebagai bentuk pengorbanan
Terkadang itu semua menyakiti, sangat
Namun aku sadar tak sedikit salah dan khilapku yang ia maklumi
Bagiku tak ada adam terbaik selainnya
Jodohku adalah cerminan diriku
Itulah aku
Ketika aku menilai pasanganku buruk, maka buruklah diriku sesungguhnya
Tak sedikitpun terbesit dalam hati mencari pembanding kekurangannya dengan kelebihan adam selainnya
Itu hanya membuatku merasa menyesal
Dan tunjukan aku tak bersyukur atas karunia Tuhanku
Karena cukup ada pada syukur.......
Tuhan....
Jadikanlah ia jodoh dunia akhiratku
Pemimpin dalam kebaikan
Penolong dalam kekhilafan
Lembutkan hati kami
Satukan janji dan rasa kami selalu di jalanMU
Agar kami bisa meraih JannahMU
Aku bersyukur atasnya
Jaga cinta ini selalu
Semoga Engkau meridhoi setiap langkah kami aamiin